Bondowoso, PORTALBANGSA. CO.ID – Pisah sambut Bupati lama dan baru berlangsung dengan khidmat, kegiatan tersebut digelar di Pendopo Bupati Jl.Letnan Karsono Blindungan Bondowoso (27/9/2023)
KH.Salwa Arifin diawal sambutannya mengucapkan terima kasih atas kerja sama selama lima tahun terakhir 2018 – 2023 kepada semua pihak khususnya jajaran Opd dan jajaran DPRD.
” Saya mohon pamit undur diri atas nama Bupati dan atas nama pribadi saya mengucapkan terimakasih, mohon maaf kalau ada salah dan khilaf salama ini, tujuan kami semua adalah membangun Bondowoso untuk menjadi Bondowoso melesat”, tuturnya
Bupati lama juga berpesan kepada H Bambang Soekwanto agar tetap menjaga Bondowoso yang aman dan kondusif.
“Saya titip kepada Bapak Bambang Soekwanto dan jajaran OPD, mari kita ciptakan Bondowoso tetap aman dan kondusif, karena selaku manusia kita tak pernah luput dari kesalahan”, harapnya
Dikesempatan yang sama Wakil Bupati periode 2018 – 2023 H. Irwan Bachtiar Rahmat juga menyampaikan terimakasih kepada semua pihak, para Asisten atau pimpinan Opd dan juga Forkopimda yang sudah banyak membantu dalam kegiatan saat menjabat
” Tiada kata lain selain ucapan terima kasih dan tidak akan pernah saya lupakan, utamanya segenap Forkopimda, Ketua DPRD yang sudah membantu. Alhamdulillah Bondowoso sudah sesuai dengan apa yang menjadi harapan kita semua”, ujarnya
Adapun sambutan Pj Bupati baru dalam sambutannya mengajak semua pihak untuk mendukung kinerjanya ke depan demi menjadikan Bondowoso yang harmonis dan kondusif.
“Terimakasih kepada semua pihak yang telah mendukung, ini adalah sebuah amanah untuk kami dari Presiden melalui Mendagri sebagai Pj Bupati”, tuturnya
H. Bambang Soekwanto juga menyampaikan rasa terimakasihnya kepada Forkopimda terutama Ketua DPRD Bondowoso H Ahmad Dhafir.
” Kami sangat berharap kepada rekan-rekan Forkopimda terutama Bapak Ketua DPRD dan kami mengucapkan beribu-ribu terima kasih atas bimbingan, arahan dan tuntunannya. Saya pribadi juga ingin menyampaikan permohonan maaf kepada KH. Salwa Arifin maupun Bapak Irwan Bachtiar selama melayani Bapak berdua ada salah dan khilaf, dan saya juga mewakili seluruh ASN Kabupaten Bondowoso mohon maaf bila ada salah,” pungkasnya.