TNI

Babinsa Koramil Wringin Bersama Warga Membersihkan Gorong² Saluran Air

Redaksi
×

Babinsa Koramil Wringin Bersama Warga Membersihkan Gorong² Saluran Air

Sebarkan artikel ini

Bondowoso, PORTALBANGSA.CO.ID – Babinsa Koramil 0822/05 Wringin Kodim 0822/Bondowoso Sertu Irwan Wahyudi bersama warga desa melaksanakan karya bakti pembersihan gorong –gorong saluran air untuk mengantisipasi musim hujan bertempat di Desa Banyuwuluh, Kecamatan Wringin, Kabupaten Bondowoso, Jum’at, (06/10/2023).

BACA JUGA :
Penandatanganan NPHD dengan KPU dan Bawaslu Hadapi Pemilu 2024, Berikut Penyampaian Pj Bupati Bondowoso

Karya bakti pembersihan gorong-gorong ini merupakan salah satu upaya Babinsa bersama pemerintah desa dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat. Gorong-gorong parit ini nantinya akan berguna sebagai pembuangan air agar tidak terjadi genangan air di pekarangan rumah warga dan di jalan umum.

BACA JUGA :
Babinsa 0822/02 Curahdami Bantu Petani dalam Panen Padi

Pembersihan gorong-gotong parit yang dilakukan oleh Babinsa dan warga masyarakat ini merupakan bukti kerjasama nyata antara TNI dengan masyarakat yang masih terpelihara hingga saat ini.

BACA JUGA :
Sinergi TNI dan Rakyat, Kebut Pembangunan Fisik

harapannya kegiatan kerja bakti seperti ini bisa berlanjut secara terus menerus sehingga menimbulkan rasa kebersamaan yang kuat dan juga menjadi ajang silaturahmi masyarakat dalam membangun NKRI yang kuat yang kita cintai bersama ini. (Pendim0822).