TNI

Pangdam V Brawijaya Tekan Bahaya Judol Dalam Kunker ke Kodim 0822 Bondowoso

Editor PB
×

Pangdam V Brawijaya Tekan Bahaya Judol Dalam Kunker ke Kodim 0822 Bondowoso

Sebarkan artikel ini
Kodim 0822 Bondowoso
Sambutan Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin dihadiri seluruh anggota Kodim 0822 Bondowoso. Kamis, 9/1/2025. (Foto: Dok. Yuniar/Portalbangsa)

Bondowoso, PORTALBANGSA.CO.ID -Kunjungan kerja Pangdam V Brawijaya ke Kodim 0822 Bondowoso disambut dan dipimpin langsung oleh Komandan Distrik Militer (Kodim) 0822 Letkol Arh Achmad Yani disertai Forkopimda dan seluruh Perwira Kodim 0822 Bondowoso

Dalam sambutannya, Pangdam V Brawijaya menekankan bahayanya judi online (judol) yang sedang marak di wilayah Bondowoso

” Stop judol, karena akan merusak ekonomi keluarga,” ucapnya

BACA JUGA :
Sukses Panen Padi di Desa Dawuhan: Babinsa Berperan Penting dalam Pendampingan Petani

Diingatkan pula, bahwa setiap kehidupan berumah tangga pasti ada permasalahan apalagi terkait ekonomi. Dan Mayjen TNI Rudy Saladin sangat menekankan bahaya judol tersebut kepada anggota Kodim 0822 Bondowoso yang hadir.

Dalam kesempatan tersebut Pangdam V Brawijaya Mayjen TNI Rudy Saladin juga memberikan apresiasi kepada seluruh Babinsa dikarenakan telah ikut andil dalam ketahangan pangan

BACA JUGA :
Himbauan Ketua KPU di Kegiatan Rakor dan Penurunan atau Pembersihan APK Jelang Masa Tenang

Letkol Arh Achmad Yani selaku Dandim 0822 Bondowoso saat dikonfirmasi pun menambahkan, jika ada anggota dari Kodim 0822 Bondowoso yang terindikasi bermain judi online agar segera melaporkan ke Koramil terdekat atau langsung lapor ke Kodim 0822 Bondowoso

” Seandainya ada anggota Kodim 0822 Bondowoso yang ketahuan bermain judol, silahkan disampaikan dan laporkan. Dan nanti akan saya panggil,” tegasnya

BACA JUGA :
KPH Bondowoso, Laksanakan MoU Dengan CV Rumah Kita

Sebagai sanksi untuk keterlibatan anggota yang bermain judol, Dandim Achmad Yani menyampaikan bahwa pihaknya akan siap menindaklanjuti

” Sanksinya akan langsung dari atasan, pihak Kodim berkewajiban menegur saja,” tutupnya